Jumat, 15 Oktober 2010

Soto Kuning Khas Bogor

Sebenarnya soto ini banyak dijumpai di Jakarta, tetapi entah kenapa setiap berkunjung ke kota hujan, rasanya kurang puas jika tidak mencicipi soto Bogor.

Hampir di tiap deretan pedagang kaki lima di sepanjang Jalan Suryakencana sampai Jalan Siliwangi pasti ada warung soto dengan tulisan soto kuning khas Bogor.

Setiap membeli soto ini, para pembeli dapat memilih dan menusuk sendiri isian soto seperti paru, babat, lidah, dan jeroan yang juga berwarna kuning karena direbus dengan kuah yang sama.

Rasa kuahnya tak beda jauh dengan soto Medan, meskipun dengan rempah yang tak terlalu tajam, aroma bawang putih, merica, serai dan daun jeruknya tercium sangat harum.

Soal harga, anda cukup dengan membayar sepotong daging seharga Rp 4000,-, sepotong paru seharga Rp 5.000,- dan nasi Rp 2.000,-, harga yang cukup murah untuk soto kuning nan lezat ini.

Soto Kuning "Pak Dayat" adalah salah satu penjual soto kuning yang laris di Bogor. Apalagi, resep soto ini adalah warisan turun temurun yang sudah dilestarikan sejak 20 tahun lalu.

Sumber : Arief - lintasberita.com


Lihat juga : sate, ice cream

1 komentar: